Cara Mendapatkan Token Listrik Gratis PLN Untuk Pelanggan Rumah Tangga 450 VA dan Diskon 50% Untuk 900 VA

Ditengah mewabahnya virus corona, pemerintah melalui PLN sebagai sebuah lembaga BUMN yang mengelola Listrik untuk rakyat Indonesia memberikan bantuan kepada rakyat dalam bentuk Token Listrik gratis bagi pengguna listrik prabayar.

Bantuan ini adalah bentuk tanggung jawab pemerintah yang disampaikan oleh presiden untuk meringankan beban rakyat terdampak kesulitan ekonomi karena wabah virus corona. Adapun konsumen yang mendapatkan gratis token PLN dan keringanan biaya listrik tersebut adalah :

  • Konsumen Rumah Tangga 450 Volt Ampere (VA) Subsidi Mendapatkan Token Gratis 
  • Konsumen Rumah Tanggal 900 Volt Ampere (VA) Subsidi Mendapatkan Keringanan Token 50%
Kita mengetahui ada dua jenis pembayaran rekening listrik yaitu : Listrik Pascabayar dan Listrik Prabayar atau Token. Khusus listrik bulanan atau pascabayar langsung mendapat gratis Tagihan listrik bulan April, Mei dan Juni 2020.
  • Pemerintah Gratiskan Tagihan Listrik Bagi Rakyat Selama Musibah Virus Corona
Dilansir dari halaman resmi PLN di website www.pln.co.id berikut Cara Mendapatkan Token Listrik Gratis PLN Untuk Pelanggan Rumah Tangga 450 VA dan Diskon 50% Untuk 900 VA :

1. Cara Melalui Website PLN

  • Buka Alamat www.pln.co.id kemudian masuk ke menu pelanggan dan langsung menuju ke pilihan stimulus covid-19
  • Masukkan ID Pelanggan/ Nomor Meter. Kemudian Token Gratis akan ditampilkan di Layar. Pelanggan mencatat atau mencetak nomor Token tersebut.
  • Pelanggan tinggal memasukkan Token Gratis tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.

 2. Cara Melalui Pesan WhatsApp ke 08122-123-123

  • Buka Aplikasi WhatsApp di Smartphone
  • Chat WhatsApp ke 08122-123-123 , ikuti petunjuk, salah salah satunya masukkan ID Pelanggan.
  • Token gratis akan muncul
  • Pelanggan tinggal memasukkan Token Gratis tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.
Berikut contoh Chat Via WhatsApp untuk mendapatkan Token, Chatnya sama saja dengan chat biasa, tunggu sampai sistem WhatsApp PLN membalas dan memberi petunjuk lebih lanjut :

Dengan ID Pelanggan tersebut, pelanggan akan mendapatkan token senilai pemakaian tertinggi dalam 3 bulan terakhir.

Kedua cara tersebut diatas sebenarnya adalah cara Online, dengan kemungkinan banyaknya akses yang dilakukan oleh rakyat ke dua metode mendapatkan token gratis tersebut bisa jadi menyebabkan kondisi server agak lambat, terbukti untuk reply dari WhatsApp membutuhkan waktu lebih kurang 15 menit, namun tentu saja program pemerintah ini sangat ditunggu oleh masyarakat karena dapat meringankan beban mereka di masa terdampak wabah virus corona atau covid 19.

Perlu menjadi catatan bahwa masyarakat yang mendapatkan gratis token listrik tersebut adalah yang terdaftar di TN2PK yaitu Database pemerintah yang ada di Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TN2PK). Berdasarkan database tersebutlah terdaftar rumah tangga yang layak mendapatkan subsidi karena tergolong miskin atau rentan kemiskinan. Untuk mengecek apakah anda terdaftar sebagai rumah tangga yang mendapatkan subsidi atau tidak silahkan ikuti link berikut ini :



Bagaimana Kalau Belum Terdaftar ?
Jika rumah tangga merasa bahwa dia adalah rumah tangga miskin atau rawan miskin maka dapat melaporkan ke Kantor Kelurahan atau Kantor Desa setempat dengan membawa bukti-bukti diri seperti KTP dan KK, dan tentunya pemerintah setempat akan tahu prosedur lebih lanjutnya.

Selanjutnya dalam website pln.co.id di ungkapkan bahwa saat ini ada sekitar 24 juta data pelanggan rumah tangga 450 VA, ditambah 7 juta pelanggan rumah tangga 900 VA bersubsidi yang harus dimasukkan ke dalam sistem. Proses ini akan tuntas dalam sepekan ke depan. sehingga seluruh pelanggan yang digratiskan dan mendapatkan diskon sudah dapat terlayani seluruhnya.
“Proses pembagian Token Bebas Tagihan dan Diskon Tarif Listrik ini memang bertahap, yang sudah dimulai pada tanggal 1 april, paling lambat tanggal 11 april seluruh pelanggan yang berhak sudah bisa menikmati program tersebut” Ungkap Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN, I Made Suprateka. 
kebijakan pemberian keringanan tagihan listrik ini sebagai bentuk kehadiran negara dalam membantu perekonomian masyarakat miskin dan tidak mampu. 
“Ini bukti PLN bersama Pemerintah siap hadir di setiap kondisi” Tutup Made. 

Semoga artikel yang bersumber dari pln.co.id ini dapat memberikan kemudahan bagi kita semua terutama saudara-saudara kita mengalami kesulitan ekonomi terdampak wabah ini. 

0 Response to "Cara Mendapatkan Token Listrik Gratis PLN Untuk Pelanggan Rumah Tangga 450 VA dan Diskon 50% Untuk 900 VA"

Post a Comment

Silahkan Comment namun bertanggung jawab

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1 BR 4

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel