5 Kata Promosi Jualan Madu Agar Laris Manis di Pasaran

Salah satu cara promosi jualan madu ada merangkai kata-kata promo yang tepat untuk promosi jualan madu, rangkaian kata-kata tersebut sebenarnya bisa saja dibuat dibuat bebas sesuai keinginan dari penjual, namun alangkah lebih baik jika disusun menggunakan aturan yang lebih dapat menarik perhatian pelanggan atau calon pelanggan untuk membeli, dan tentu saja target akhirnya adalah pembelian (baca : closing) oleh pelanggan.

Sesuai judul diatas kita akan coba fokus pada kata promosi jualan madu sehingga bagi sahabat yang memiliki bisnis madu dapat mencontohnya dan tentu saja berharap bisa menjual dengan laris manis. Kata Promosi akan kita share di bagian akhir artikel ini. Sebenarnya sekarang telah ada satu ilmu yang bisa dimanfaatkan dalam mengolah kata-kata promosi agar betul-betul mengena di hati pelanggan, Ilmu itu disebut CopyWriting (hati-hati jangan dibaca copykriting hehehe).
Copywriting adalah teknik membuat tulisan atau rangkaian kata yang membuat orang lain memberikan respon dan membuat keputusan sesuai dengan apa yang kita inginkan.
Copywriting berasal dari kata :
Copy = tulisan atau rangkaian kata atau media lainnya (visual atau suara) yang digunakan untuk mempengaruhi
Writing = teknik ataupun proses yang dilakukan dalam membuat copy

Nah dari defenisi bebas tersebut dapat kita katakan copywriting bisa digunakan dalam berbagai hal antara lain untuk melakukan promosi produk yang kita jual. Dalam artikel kali ini kita fokus pada produk madu.

Apa saja yang perlu diperhatikan dalam membuat kata promo jualan madu dengan mengadopsi teknik copywriting ? berikut beberapa hal yang perlu kita catat :
  • Headline
  • "Hanya dengan rutin minum madu 3 kali sehari orang ini jarang pergi ke dokter"
    "Siapa lagi yang ingin membuktikan khasiat madu asli kami?"
    "Ini Alasan kenapa anda harus minum madu setiap hari.."
    Headline adalah tema utama yang ingin disampaikan dalam bentuk judul suatu promosi yang biasanya diberi huruf lebih besar dan tebal dengan bentuk semenarik mungkin.
  • Penawaran
  • "Dapatkan Ongkos kirim gratis hanya hari ini"
    "Beli 2 kg Gratis 250gr Sarang Lebah"
    "Diskon 10% bagi 20 orang yang order pertama"
  • Alasan
  • "Mengapa Madu kami wajib sahabat miliki?"
    "Kenapa Penting Madu di Konsumsi sahabat setiap hari?"
    "3 Alasan kenapa anda harus Beli madu kami"
  • Bonus
  • Bonus bisa ditambahkan sesuai rencana penjualan, apakah ada voucher, cashback, tabel resep minum
  • Testimoni
  • Tambahkan testimoni, bukti dari pelanggan yang telah mendapatkan manfaat dari mengkonsumsi madu, bukti pembelian, bukti produk dan panen madu asli. Dengan ada tesimoni ini orang akan merasa "HARUS" membeli produk madu kita, tunjukkan dalam bentuk angka misalnya "Setelah minum madu 2x sehari selama 1 bulan kolesterol saya jadi hilang".
  • Garansi
  • Ini akan jadi jaminan bagi pelanggan atas apa yang mereka dapatkan, semua pedagang madu menyampaikan bahwa madu mereka asli, bahkan mereka ada yang berani menjamin dengan garansi uang kembali jika terbukti tidak asli.
  • Call to action
  • Promosi harus mengandung call to action yaitu pelanggan akhirnya akan melakukan pembelian atau sekurang-kurang bertanya dan menawar harga, contoh call to action dalam kata promosi berjualan madu diantaranya :
    "Action sekarang juga, order madu kami"
    "Pesan sekarang juga di kontak bawah ini"
    "Klik disini untuk order atau hubungi kami via sms/wa/telegram"
  • NB
  • Ini adalah catatan yang menambahkan penekanan dari call to action misalnya :
    "Beli sekarang jangan tunggu stok kami habis"
    "Hanya ada satu kesimpulan yaitu BELI SEKARANG"
    "Siapa cepat dia dapat"

Nah dengan mengadopsi teknik copywriting sekarang mari kita lihat 5 Kata Promosi Jualan Madu Agar Laris Manis di Pasaran :
  1. "Hanya dengan rutin minum madu 3 kali sehari orang ini jarang pergi ke dokter"."Dapatkan Ongkos kirim gratis hanya hari ini"."Mengapa Madu kami wajib sahabat miliki?"."Action sekarang juga, order madu kami"."Beli sekarang jangan tunggu stok kami habis"
  2. "Siapa lagi yang ingin membuktikan khasiat madu asli kami?"."Beli 2 kg Gratis 250gr Sarang Lebah"."Kenapa Penting Madu di Konsumsi sahabat setiap hari?"."Pesan sekarang juga di kontak bawah ini"."Hanya ada satu kesimpulan yaitu BELI SEKARANG"
  3. "Ini Alasan kenapa anda harus minum madu setiap hari.."."Diskon 10% bagi 20 orang yang order pertama". "3 Alasan kenapa anda harus Beli madu kami". "Klik disini untuk order atau hubungi kami via sms/wa/telegram". "Siapa cepat dia dapat"
  4. "Dapatkan madu asli yang bergaransi"."Terbuka Kesempatan Untuk Jadi Reseller". "Jika anda tidak membeli madu ini sekarang kami tidak bisa menjamin stoknya akan tersedia terus". "Order sekarang juga sebelum terlambat". "Pembayaran Flexible sesuai bank yang anda miliki"
  5. "Rasakan Beda Madu Hutan Alami". "Tersedia Kemasan Ekonomis 250ml dan 500ml". "Sudah banyak yang membuktikan". "Cashback Rp 10k bagi 7 orang pembeli pertama". "Pesan sekarang, hubungi kami melalui nomor berikut". "Jangan sampai bonus cashback anda di ambil orang lain"
Itulah kata promosi jualan online madu yang bisa sahabat modifikasi sendiri sesuai kebutuhan, dan perlu kami ingatkan untuk melengkapi kata-kata promosi tersebut dengan :
  • Foto-foto testimoni
  • Kemudahan kontak untuk dihubungi
  • Data Lengkap
  • Bonus jika ada
  • Video
Demikian yang dapat kita share kali, semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk berbagi dengan sahabat kita yang lain.

1 Response to "5 Kata Promosi Jualan Madu Agar Laris Manis di Pasaran"

  1. Seperti madu Al Khaf dengan slogan madu terbaik untuk kesehatan .Menarik khan

    ReplyDelete

Silahkan Comment namun bertanggung jawab

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1 BR 4

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel