Cara Bisnis Bayar Pajak Penerimaan Negara Di Agen Pembayaran Online atau PPOB

Membayar pajak atau pnbp (penerimaan negara bukan pajak) sangatlah mudah. namun tidak semua orang bisa melakukan pembayaran tersebut. Padahal pembayaran bisa dilakukan dengan mudah di kantorpos atau bank. Namun karena ketidaktahuan dari wajib pajak maka mereka sering kesulitan dalam membayar pajak atau pnbp tersebut.

Ini menjadi peluang bisnis bagi sahabat yang sudah membuka ppob atau agen pembayaran online, jadi tidak hanya bisa melakukan pembayaran berupa tagihan atau leasing, namun juga bisa melakukan pembayaran e billing yang bisa berasal dari  pembayaran pajak atau pnbp.
Sayangnya terkadang fitur untuk melakukan pembayaran pajak tersebut tidak tersedia di aplikasi yang dimiliki oleh masing-masing penyedia layanan pembayaran online, atau kalaupun tersedia seringkali tidak stabil dan bisa jadi juga tidak ada fee atau manfaat keuntungan yang diperoleh dari transaksi tersebut. Pada artikel kali ini bisnis2000.com akan membuka rahasia pembayaran pajak atau penerimaan negara pada agen pembayaran online dan ppob.

1. Cara Bayar Pajak Penerimaan Negara

  • Pastikan agen memiliki Rekening Bank, boleh semua atau salah satu dari rekening berikut ini : Bank Mandiri, Bank BRI, Bank BCA bisa juga dengan bank lain.
  • Aktifkan Internet Banking, Ingat Internet Banking yang bisa diakses melalui Komputer atau Laptop. Bukan Mobile Banking atau SMS Banking.
  • Pembayaran Pajak Penerimaan Negara bisa dilakukan melalui Menu Payment (Pembayaran), Sub Menu Penerimaan Negara
  • Masukkan Kode Billing yang dibawa oleh pelanggan dan Proses
  • Akan muncul Nama Wajib Pajak dan Jumlah yang harus dibayar
  • Klik Proses Bayar, biasanya sistem pengaman bank akan meminta Kode PIN atau Kode Otorisasi untuk memproses membayar, masukan kode sesuai bank masing-masing yang sahabat miliki.
  • Selesai proses bayar.

2. Cetakan Resi

  • Pelanggan pasti meminta cetakan resi, karena resi inilah bukti resmi mereka melakukan pembayaran dan biasanya pada resi akan tercantum : tanggal bayar, nomor billing, nomor npwp, nama wajib pajak dan yang paling penting adalah Nomor NTPN (Nomor Transaksi Penerimaan Negara)
  • Banyak cara untuk membuat cetakan resi, pertama menggunakan resi yang disediakan oleh sistem masing-masing bank, biasanya hanya tinggal klik cetak bukti transaksi dan selesai
  • Namun jika sahabat ingin membuat sendiri resi yang ada logo atau nama agen pembayaran online yang sahabat miliki bisa dilakukan dengan mengcopy lalu paste ke microsoft word, kemudian sedikit mengedit atau menambahkan nama agen dan lanjut dengan mencetak dan dan menyesuaikan ukuran kertas yang dimiliki.

3. Keuntungan dari Bisnis Pembayaran Penerimaan Negara

Setahu kami belum ada pembagian fee atau keuntungan dari pembayaran ini kepada kita sebagai pengguna rekening. Lalu bagaimana sahabat bisa mendapatkan keuntungan dari transaksi pembayaran pajak tersebut?
  • Keuntungan bisa diperoleh dengan menetapkan biaya dari masing-masing transaksi yang kita lakukan
  • Besaran biaya tergantung situasi dan kondisi, maksud kami disini adalah :   
    • Besar atau jumlah pajak yang dibayar, semakin besar tentu semakin banyak besar pula biaya yang kita kenakan. Misalnya dibawah 500rb kena biaya Rp 5000 dan setelah itu kena biaya 2000 setiap kelipatan 5000.
    • Wajib mengkomunikasikan dengan pelanggan, dan memberitahukan jumlah biaya yang akan mereka bayar. Jika mereka setuju lanjut ke transaksi. Jika tidak mereka bisa melakukan pembayaran di tempat lain. Karena jika lewat kantorpos dan bank yang mereka lakukan sendiri tentu tidak akan dikenakan biaya sama sekali.
  • Jumlah biaya atau keuntungan bisa dicantumkan ke bukti pembayaran atau resi yang kita buat dengan nama Biaya Admin. 
  • Keuntungan yang diambil sebaiknya normal dan tidak terlalu memberatkan bagi pelanggan, di dikomunikasikan dengan baik.

4. Tambahan dan Keterangan Lain


  • Terkadang transaksi tidak stabil dan pending, pada beberapa kasus di aplikasi perbankan atau internet banking, transaksi yang tidak berhasil akan langsung di refund. Namun prosesnya kadang cepat hanya beberapa menit, ada juga yang butuh 1 sampai dengan 15 hari.
  • Untuk pembayaran pajak yang gagal, namun saldo sudah dipotong sebaiknya ditahan dulu uang pelanggan sambil kita melaporkan ke helpdesk masing-masing bank tempat kita bertransaksi.

5. Apa saja yang bisa dibayar di Modul Penerimaan Negara?

Seluruh transaksi yang memakai kode billing bisa dilakukan pembayaran di Menu Penerimaan Negara antara lain :

  • Bayar Pajak Penghasilan
  • Bayar Biaya Nikah
  • Bayar Pasport
  • Bayar Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP)
  • Dll

Semoga artikel ini bermanfaat dan sahabat bisa mengetahui Cara Bisnis Bayar Pajak Penerimaan Negara Di Agen Pembayaran Online atau PPOB

0 Response to "Cara Bisnis Bayar Pajak Penerimaan Negara Di Agen Pembayaran Online atau PPOB"

Post a Comment

Silahkan Comment namun bertanggung jawab

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1 BR 4

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel