Cara Buat Blog: Instal WordPress

Kini Anda telah memiliki sebuah domain dan hosting. Sekarang mungkin Anda bertanya-tanya bagaimana caranya memasang WordPress di blog saya. Itu dia! Di tutorial cara buat blog seri keempat ini Anda akan dibimbing langkah demi langkah untuk menyettingnya.


1. Masuk ke cPanel


Setelah Anda membeli web hosting dan domain, Anda akan dikirimkan username dan password untuk mengakses cPanel. cPanel adalah sebuah control panel untuk mengelola banyak hal.

Untuk masuk ke cPanel silahkan ketik di bilah alamat:
www.namadomainbloganda.com/cpanel

Nanti Anda akan di bawah ke laman login cPanel. Masukkan cPanel username dan password Anda.

 

2. Instal WordPress


Kini Anda sudah masuk di cPanel. Tampilan dari cPanel bisa berbeda-beda tergantung dari settingan 'kulit' yang digunakan oleh penyedia jasa hosting. Namun isinya sama saja.

Di cPanel carilah sebuah aplikasi bernama Softaculous. Ini adalah sebuah aplikasi untuk menginstal aplikasi lainnya dengan mudah. Sehingga Anda tidak perlu melewati proses yang ribet. Untuk menemukannya dengan mudah Di cPanel isi field Find dengan kata "soft". Ini akan memfilter, memunculkan Softaculous.

Klik ikon Softaculous.


Klik tombol install sebagaimana diperlihatkan pada gambar.


Anda akan dibawa ke laman setup WordPress

3. Ikuti settingan instalasi ini


Pada proses settingan ini perhatikanlah hal-hal yang perlu diubah untuk meningkatkan keamanan blog Anda. Jangan meremehkan hal ini dan berpikir, tidak akan ada orang yang mencoba untuk hacking blog saya, memang ada apa di blog saya? Bisa saja ada hacker pemula yang sedang belajar, dan mencoba membobol pengguna WordPress yang memiliki pikiran seperti itu, sebagai latihan.

Software SetupChoose Protocol: http://
Choose Domain: (pilih nama domain Anda)
In Directory : (kosongkan)
Database Name: (gunakan sebagaimana adanya)

Site Settings
Site Name : (Berikan nama untuk blog Anda)
Site Description : (Berikan sedikit keterangan mengenai blog Anda)

Admin AccountAdmin Username: (Ubah, jangan gunakan kata admin untuk alasan keamanan)
Admin Password: (Ubah, buat jadi lebih sulit ditebak)

Choose Language
Select Language : (Pilih bahasa untuk blog Anda)

Select Theme (Pilih tema favorit Anda, atau Anda bisa pilih nanti.)

Terakhir, klik tombol 'Install'

Selesai. Tunggu hingga proses instalasi selesai.

Jika sudah mencapai 100%, Anda masuk ke dashboard WordPress. Ketik di bilah alamat:
www.namadomainbloganda.com/wp-admin

Masukkan username dan password yang telah Anda buat pada saat proses instalasi. Jika Anda mengetikkan dengan benar maka Anda akan berhasil masuk.


Selesai! mudah bukan? kini Anda bisa lanjut ke tutorial berikutnya.

2 Responses to "Cara Buat Blog: Instal WordPress"

Silahkan Comment namun bertanggung jawab

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1 BR 4

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel